pilihan +INDEKS
Lari Santai 5K di Pekanbaru? Ikuti Karhutla Fun Run dan Bawa Pulang Doorprize!

PEKANBARU - Warga Kota Pekanbaru diajak untuk ikut serta dalam kegiatan Pekanbaru Karhutla Fun Run 5K 2025 yang akan digelar pada Minggu, 13 April 2025, mulai pukul 05.30 WIB. Kegiatan dimulai dari titik start di Jalan Gajah Mada, Pekanbaru.
Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Pemerintah Kota Pekanbaru dan Polresta Pekanbaru, serta merupakan bagian dari inisiasi Kapolda Riau, Irjen Pol Herry Heryawan, dalam rangka membangun kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga lingkungan dan mencegah kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Provinsi Riau.
Wali Kota Pekanbaru, Agung Nugroho, menyambut baik kegiatan ini dan mengajak seluruh warga untuk ikut berpartisipasi.
"Kita ingin masyarakat Pekanbaru hidup sehat, tapi juga peduli terhadap lingkungan. Melalui fun run ini, kita tanamkan semangat menjaga alam dan membangun kebersamaan," ujar Agung.
Mengusung tema "Menjaga Alam, Melindungi Kebersamaan – Melindungi Tuah, Menjaga Marwah", kegiatan ini terbuka untuk umum dan gratis tanpa biaya pendaftaran. Panitia telah menyiapkan total hadiah senilai Rp12 juta, ditambah puluhan doorprize menarik bagi peserta yang beruntung.
Agung Nugroho menambahkan, acara ini juga menjadi bentuk nyata pelestarian nilai-nilai budaya Melayu melalui kegiatan positif dan merangkul semua kalangan.
"Takkan Melayu hilang di bumi. Nilai itu terus kita jaga, termasuk lewat kegiatan seperti ini," tambahnya.
Selain berlari, peserta juga bisa menikmati berbagai kegiatan lainnya seperti hiburan rakyat, stand UMKM lokal, serta edukasi tentang bahaya dan pencegahan karhutla yang digelar di lokasi.
Bagi masyarakat yang ingin ikut, cukup datang langsung ke lokasi start. Panitia mengimbau peserta datang lebih awal untuk melakukan registrasi manual dan pengambilan nomor undian doorprize.
Berita Lainnya +INDEKS
Pemko Pekanbaru Dapat Hibah IPAL Rp7,9 Miliar, Wali Kota Agung Apresiasi Kementerian PUPR
PEKANBARU - Wali Kota (Wako) Pekanbaru Agung Nugroho, didampingi Wakil Wali Kota (Wawako) Markari.
Diskominfo Pekanbaru Dapat Wajah Baru Firman Hadi Dilantik Sebagai PLT Kepala Diskominfo Pekanbaru: Era Baru Dimulai
PEKANBARU--Jabatan Plt Kepala Dinas Komunikasi Informasi Statistik dan Persandian (Diskominfotiks.
Muflihun S.STP M.AP Pj Walikota Launching Mobil Layanan Cepat LPJU dan Bus TMP Gratis Bagi ASN
PEKANBARU, unitberita.com - Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun S.STP M.AP, .
Pemerintah kota Pekanbaru Gesa Perbaikan Infrastruktur untuk Masyarakat
PEKANBARU, unitberita.com - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru saa.
Desiminasi Kebijakan Fiskal Regional Tahunan 2022 dan FGD Peluang Investasi Daerah Selesai Dilaksanakan, Kepala Bappeda Sampaikan Kondisi Negeri Junjungan
BENGKALIS - hallokhabar.com, Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Perbendah.
Holding Food.ID Terus Besinergi Bersama Disketapang Pekanbaru Dukung Suplai Makanan
PEKANBARU,Hallokhabar.com - Pemerintah Kota (Pem.